Jakarta --- Bertempat di sisi timur Setu Babakan, Kelurahan Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, dilaksanakan pemutaran film perdana dari “Bioskop Keliling” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Pemutaran film tersebut berlangsung pada Senin, 4 November lalu, dengan memutarkan film nasional Indonesia yang berjudul “Alangkah Lucunya Negeri Ini”.
Perwakilan dari Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemdikbud, Kuat Prihatin, membuka pemutaran film perdana “Bioskop Keliling”. Dalam sambutannya, Kuat menyampaikan, pengadaan “Bioskop Keliling” ini bertujuan untuk memperkenalkan film-film nasional kepada masyarakat Indonesia, khususnya yang tinggal di daerah pedalaman. Sehingga pesan positif dan membangun yang terkandung dalam setiap film-film nasional dapat sampai kepada seluruh masyarakat Indonesia. Selain itu, adanya “Bioskop Keliling” memberikan kesempatan kepada masyarakat Indonesia untuk turut serta menyaksikan film-film nasional yang berkualitas.
Mobil “Bioskop Keliling” yang difasilitasi alat pemutaran film celluloid ini berjumlah 20 unit dan sudah didistribusikan ke Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kemdikbud di seluruh Indonesia, seperti Aceh, Pontianak, Makassar, Bali, Manokwari, Jayapura, dan daerah lainnya di Pulau Jawa. Adapun di Jakarta, disediakan satu unit mobil yang sudah dipergunakan pada acara pemutaran perdana.
Pada tahun berikutnya, akan didistribusikan 42 mobil “Bioskop Keliling” yang difasilitasi alat digital. Penambahan unit mobil ini diharapkan akan semakin mengenalkan film-film nasional berkualitas ke seluruh pelosok Indonesia.
Bioskop Keliling diluncurkan secara resmi oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh, pada tanggal 28 Desember 2012, di halaman kantor Kemdikbud, Senayan Jakarta. Seluruh pejabat eselon I Kemdikbud turut hadir dalam peluncuran tersebut. Mendikbud menyambut gembira kehadiran Bioskop Keliling sebagai sarana memperkuat karakter bangsa. (DM
0 komentar:
Posting Komentar