Asalamu'alaikum wr.wb. selamat siang dan salam sejahtera untuk kita semua.......
mari simak informasi terbaru berikut ini.....
DUA siswa asal Toba Samosir, Sumatera Utara (Sumut) berangkat ke lembaga antariksa Amerika Serikat (NASA) di San Jose. Dua siswa SMA Unggul Del Toba Samosir itu akan mengikuti seleksi tahap akhir terkait hasil penelitian mereka yang bakal diterbangkan ke luar angkasa.
Dua siswa SMA Unggul Del Toba Samosir itu yakni Gilbert Nadapdap dan Gomos Parulian Manalu. Keduanya telah berangkat ke Amerika Serikat pada Minggu 24 Januari 2016. Dua siswa berprestasi tersebut didampingi dua gurunya, yakni Elin Bawekes dan Arini Desianti Parawi.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam), Luhut Binsar Pandjaitan mengaku bangga dengan prestasi dua siswa hebat tersebut. Luhut mendukung dan mendoakan agar dua siswa tersebut lulus seleksi tahap akhir.
“Saya bangga melihat anak-anak didik saya dari kampung Sitoluama-Sumut ini mampu melewati proses seleksi yang dilakukan oleh NASA, hingga sekarang mereka berhasil masuk pada tahapan terakhir tes di NASA,” tulis Luhut Pandjaitan di laman Facebooknya.
Menurut Luhut, tes terakhir ini akan menentukan apakah micro lab mereka yang meneliti tentang “micro-aerobic fermentation in space with micro gravity” layak diterbangkan ke stasiun ruang angkasa milik NASA tahun ini.
“Sebelum mereka bertolak ke Amerika, saya berpesan kepada mereka bahwa selama di San Jose, mereka bukan hanya mewakili SMA Unggul Del tapi juga mewakili seluruh anak-anak SMA di Indonesia,” tambah Luhut.
“Kepada Gilbert Nadapdap, Gomos Parulian Manalu serta kepada Ibu guru Elin Bawekes dan Arini Desianti Parawi, saya ucapkan selamat bekerja dan selamat berjuang. Tunjukkan bahwa orang dari kampung juga bisa tampil di kelas dunia!,” tandas Luhut.
Sumber : ( http://www.posmetro-medan.com/ )
Demikian informasi terbaru yang dapat saya sampaikan....
semoga bermanfaat......
0 komentar:
Posting Komentar