Rabu, 20 November 2013

SUKSES UN

Salam Generasi  Muda! Salam Generasi Sukses! Salam UN!

Ujian Nasional, sebuah seremonial yang selalu diadakan di dunia pendidikan Indonesia. Ujian Nasional telah mengalami berbagai pembaharuan kebijakan dari mulai mutlak 100 nilai UN sebagai alat ukur penilaian kelulusan siswa SD, SMP & SMA serta sederajatnya. Namun seiring kebijakan bergulir maka kini tidak mutlak lagi 100% nilai UN sebagai standar kelulusan, melainkan hanya 60% saja sisianya 40% dari nilai Rapot sekolah. Tentunya peraturan tersebut bisa saja berubah, sesuai dengan karakteristik kurikulum yang sifatnya fleksibel dan menyesuaikan dengan kepentingan zaman. 

Hal yang paling esensial dalam mengukur kemampuan siswa, tentunya bukan terukur secara kognitif saja melainkan seluruh aspek perlu diukur. Cerdas IQ tidak memiliki sisi yang penting ketika tidak diimbangn dengan cerdas EQ. Sekolah dengan Visi Besar "Membangun Peradaban" memiliki tujuan utama membentuk generasi yang "AHA" yakni 'Alim, Hafidz dan 'Amil memiliki tujuan UN sebagai "Sukses Ruhiyah, Sukses UN Lulus 100% jujur dan berprestasi dan Sukses Jasadiyah". Jadi dengan adanya UN sekolah berharap siswa sukses Rukhiyah & Jasadiyahnya. Maka dengan kehadiran UN ini siswa diharapkan meningkatkan amalan yaumiahnya serta menjaga fisiknya. Seiring dengan kesiapan ruhiyah dan jasadiyah maka UN bagi siswa bukanlah hal yang menakutkan, namun hal yang sangat dinanti dan cukup menantang. Tentunya untuk membangun sukses Ruhiyah, Jasadiyah agar siap UN maka sekolah As-Syifa Boarding School memiliki beberapa agena sukses UN, adapun agendanya yakni:
1 Bimbingan Belajar Intensif
2 Super Bimbel
3 Try Out UN (internal, jsit, disdik)
4 Tutor Sebaya Bimbel
5 Driling Soal
6 Out Bond Training Motivation
7 Konsultasi Pemilihan Program Studi Kampus
8 Info Beasiswa dan Perguruan Tinggi
9 Super Camp
10 Tauzih Harian
11 Duta Motivasi
12 Mabit
13 Liga 12
14 Pendampingan Ibadah
15 Ushbu Ruhiy
16 Dauroh Kampus
17 Ngeliwet 12
18 Nge Gowes
19 Kampanye Sukses UN
20 Doa Bersama Jelang UN
Di atas merupakan rangkaian penguat Jasadiyah, Fikriyah dan Ruhiyah menjelang UN, semoga siswa SMA IT As-Syifa Sukses UN pada tahun 2014 nanti. sukse UN ini telah di launchingkan pada tanggal 13-14 November 2013.

Salam Sukses!
Kampus Peradaban, 20 November 2013.


IKLAN 3

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog