Jumat, 26 Juli 2013

Fasilitasi Model Pembelajaran Terintegrasi TIK Pustekkom Kemdikbud Tahun 2013

Seiring perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang begitu pesat di abad ke-21 ini munculah tantangan-tantangan baru dalam proses pembelajaran. Permasalahan yang makin komplek menuntut kesiapan dunia pendidikan untuk mengantisipasinya.

Menanggapi tuntutan tersebut, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengembangakan berbagai e-layanan pendidikan yang berbasiskan TIK. Salah satunya adalah pengembangan portal Rumah Belajar yang dapat diakses di http://belajar.kemdikbud.go.id .

Dalam rangka melakukan sosialisasi Rumah Belajar serta memberikan pelatihan pemanfaatan fitur kelas maya Rumah Belajar maka Pustekkom Kemdikbud menggelar kegiatan Fasilitasi Model Pembelajaran Terintegrasi TIK Angkatan Ke-3 Tahun 2013. Kegiatan ini digelar di Hotel Sahid Jaya Solo pada tanggal 25-27 Juli 2013.

image

Kegiatan ini digelar dengan tujuan :

  1. Sosialisasi kebijakan Kemdikbud dalam pemanfaatan TIK untuk pembelajaran
  2. Publikasi dan Sosialisasi Rumah Belajar
  3. Melaksanakan pelatihan kelas maya pada portal Rumah Belajar untuk Guru SD, SMP, SMA/SMK.

 

Kegiatan ini diikuti 38 Peserta yang merupakan guru SD/SMP/SMA/SMK dan yang sederajat di kabupaten Jepara, Surakarta, Karanganyar, Sragen, Wonogiri, Sukoharjo, Klaten, dan Boyolali, serta utusan BPMP Semarang, BPMRP Yogyakarta, BPMTP Surabaya, dan Pustekkom Kemdikbud.

IKLAN 3

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog